DJ cantik asal Thailand yaitu DJ Katty Buterfly diketahui telah berpisah dengan suaminya Andri Tanu Wijaya yang berprofesi sebagai seorang pengusaha.
Saat ini, DJ asal Thailand itu memilih untuk tetap berada di Indonesia dan mengurus anak semata wayangnya, Katharine.
Usai berpisah dari suaminya, saat ini pemilik nama asli Kattareeya Poltee ini diketahui tengah dekat dengan bintang FTV dan sinetron, Aiman Ricky Firmansyah. Bahkan kedekatan keduanya telah berlangsung sejak Mei 2020 lalu.
Kedekatan antara Katty dengan Aiman diketahui bermula saat DJ yang akrab disapa dengan panggil Dut itu bergabung dengan grup Family Konten. Dari sanalah keduanya kerap bertemu dan berkolaborasi bersama, hingga pada 12 September lalu, Katty nampak mengisyaratkan bahwa ia dan Aiman semakin dekat.
“Suka banget my new hair. Aku direkomendasikan oleh teman ku @aimanrickyy buat coloring rambut,” tulis DJ Katty dalam unggahan foto dirinya bersama Aiman untuk pertama kalinya.
Di beberapa kesempatan, Ricky dan Ketty kerap memamerkan kedekatan mereka. Bahkan tak jarang mereka tampil kompak saat menghadiri sebuah acara.
Meski begitu, belum ada keterangan secara langsung dari DJ Katty maupun Aiman terkait kedekatan mereka berdua. Namun, Aiman diketahui sudah cukup akrab dengan putri dari Katty, dan hal tersebut dapat terlihat dari beberapa foto dan video yang diunggahnya di akun Instagram.
Dan beberapa foto berikut juga membuat banyak netizen yang mendoakan Dj Katty dan Aiman menjadi pasangan kekasih dan menemukan kebahagiaan mereka bukan hanya sekedar konten youtube.