Martabak merupakan cemilan manis yang terbuat dari campuran tepung terigu, soda kue, gula, ragi, santan, dan lain sebagainya. Di indonesia sendiri ada dua jenis martabak yang dikenal, yakni martabak Bangka dan martabak Bandung. Sesuai dengan namanya, martabak bangka berasal dari pulau Bangka. Begitu juga dengan martabak manis Bandung yang berasal dari Bandung.

Kini, banyak orang yang tertarik dengan martabak berukuran mini. Selain memiliki ukuran yang kecil, martabak mini mudah dibuat. Cara membuat martabak mini yang enak banyak dicari oleh ibu-ibu yang ingin membuat martabak manis ketika ada acara atau sekadar untuk cemilan bersama keluarga.

Hal ini membuat banyak orang memberikan variasi pada toping agar martabak terlihat lebih menarik. Ukuran martabak yang besar terkadang membuat kamu yang mengonsumsinya merasa kekenyangan. Inilah sebabnya kamu mencari cara membuat martabak mini.

Berikut adalah resep dan cara membuat martabak mini yang bisa kamu coba yaa ..

Bahan:
100 gr terigu cakra
25 gr tepung tapioka
50 gr gula pasir
3 sdt susu bubuk
1 butir telur
1/2 sdt soda kue
1/2 sdt baking powder
1/4 sdt ragi instan
1/4 vanili bubuk
Secubit garam
150 ml air
3 sdt minyak sayur
Margarin utk olesan

Topping:
Meises, parutan keju (atau sesuai selera)

Cara:
1/Campur semua bahan kering, masukan telur, tambahkan air sedikit demi sedikit sambil terus di aduk menggunakan whisk sampai adonan terlihat halus.
2/tambahkan minyak sayur, aduk lagi sampai rata.diamkan selama 1 jam(saya cukup 1/2 jam)
3/panaskan cetakan, kecilkan api, oles tipis dasar cetakan dg sedikit margarin.
4/tuang 1 sendok sayur adonan, lalu tekan sedikit menggunakan sendok sayur spy membentuk pinggiran.
5/tunggu sampai adonan berlubang” mengeluarkan gelembung” kecil, kemudian atas adonan taburi dg sedikit gula pasir.lalu tutup sampai adonan matang.
6/angkat, oles dg margarin lalu beri topping sesuai selera.siap di sajikan… selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *